Analisa SWOT pada PT. indosat Tbk

Layanan
Bersarkan data tahun 2009, indosat menguasai 22,7% pasar operator telepon seluler GSM (yakni melalui Matrix, Mentari dan IM3). Indosat juga memberikan layanan Blackberry pascabayar/ prabayar serta layanan Broadband 3.5G untuk akses internet mobile berkecepatan tinggi. 

Jasa  Selular  Dan Broadband 3.5G
  • IM3, Layanan selular pra-bayar yang terjangkau, dengan fleksibiltas isi ulang
  •  Mentari, Layanan selular pra-bayar yang terjangkau untuk pengguna reguler
  • Matrix, Layanan selular pasca bayar
  • Matrix Auto, layanan selular pasca bayar yang dapat diisi ulang, kombinasi dari manfaat layanan pasca bayar dan pra-bayar
  • Indosat BlackBerry, Layanan selular pasca bayar/pra-bayar dan push-email global
  • Indosat 3.5G, Layanan akses internet mobile berkecepatan tinggi
  • i-Games, i-Ring, i-Go, i-Menu , Layanan nilai tambah untuk pengguna layanan selular dengan berbagai pilihan fitur
Jasa Telepone Tetap
  • star one(prabayar dan pascabayar), Layanan komunikasi tetap nirkabel dengan tarif pascabayar dan prabayar berbasis teknologi CDMA.
  • IDD 001, Layanan sambungan internasional langsung ke seluruh belahan dunia tanpa melalui operator (premium)
  • IDD 008, Layanan sambungan internasional langsung ke seluruh belahan dunia tanpa melalui operator (tarif hemat)
  • Indosat Flat Call 01016, Layanan hubungan internasional dengan tarif hemat ke semua negara berbasis Voice over Internet Protocol (VoIP)
  • Indosat Phone (iPhone), layanan telepon tetap domestik dan internasional berbasis kabel untuk komunikasi data, suara dan video dengan kualitas prima


Jasa MIDI (Multimedia, Komunikasi Data dan Internet)
Untuk kebutuhan korporasi yang lebih kompleks, Indosat menyediakan solusi total yang terintegrasi, sehingga seluruh kebutuhan perusahaan dalam berbagai kegiatan dapat terlayani. Layanan korporasi ini meliputi:

  • IPLCInternational Private Leased Circuit) & DPLC (Domestic Private Leased Circuit), Layanan koneksi sirkit point to pointF
  • FrameRelay & ATM (Asynchronous Transfer Mode), fleksibilitas pengiriman data yang bersifat burstyI
  • INP(Internet Network Provider), akses internet globalI
  • IDIA(Indosat Dedicated Internet Access), membuat jaringan pribadi melalui paket data
  • INIX(Indosat National Internet Exchange)M
  • MPLS(Multi-Protocol Label SwitchingBased Services, layanan terbaru berbasis jaringan Metro Ethernet dengan teknologi MPLSS
  • SatelliteServices, solusi layanan broadcast nasional danm internasionalD
  • DRC(Disaster Recovery Center), Layanan keamanan data

Perusahaan Anak dan Afiliasi

Indosat mempunyai investasi di: Acasia Communicationd Sdn.Bhd. (ACASIA), PT Aplikanusa Lintasarta (Lintasarta), ASEAN Cableship Pty.Ltd (ACPL), Astel Tokyo Corporation (Astel), PT Bangtelindo (Bangtelindo), Cambodian Indosat Telecommunications S.A. (Camintel), PT EDI Indonesia, PT Duta Sukses Utama, PT Graha Informatika Nusantara, PT Graha Lintas Properti, I-CO Global Communication (Holdings) Ltd, PT Indokomsat Lintas Dunia (Indokomsat), PT Mitra Global Telekomunikasi (MGTI), PT Patra Telekomunikasi Indonesia (Patrakomindo), PT Satelit Palapa Indonesia (Satelindo), PT Sisindosat Lintasbuana, PT Sistelindo Mitra Lintas, PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel), USA Global Link, PT Kalimaya Perkasa Finance, PT Asitelindo Data Buana, PT Intikom Telepersada, PT Indoprima Mikroselindo (Primasel), Suginami Cable Television Co. Ltd., PT Yasawirya Tama Cipta (YTC), Indosat Kazakstan Telecommunications Ltd. (Inkasel), International Satellite Organisations, PT Multi Media Asia Indonesia (MMAI), PT Pramindo Ikat Nusantara, AlphaNet Telecom Inc, PT Indosat Mega Media (IMM), PT Menara Jakarta, PT Yasawirya Indah Mega Media, PT Multimedia Nusantara, PT Datakom Asia, ASEAN Telecom Holding Sdn.Bhd. (ATH), PT Indokomsat Lintas Dunia, PT Indosel.
Jenis dan bentuk perusahaan PT. Indosat, Tbk.

1. Jenis perusahaan PT. Indosat, Tbk.
PT. Indosat Tbk.  adalah jenis perusahaan yang menyediakan jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Perusahaan PT. Indosat, Tbk. menyediakan jasa pra bayar ataupun pascabayar bagi pengguna telepon genggam dengan merek jual Matrix, mentari, dan IM3 jasa lainya yang di sediakan PT. indosat, Tbk. ialah saluran komunikasi via suara untuk telepon tetap (fixed) termasuk sambungan langsung Internasional IDD (International direct dialing) serta jasa nirkabel dengan merek dagang StarOne. Perusahaan PT. Indosat, Tbk. juga menyediakan layanan multimedia, internet, dan komunikasi data.

2. Bentuk perusahaan PT. Indosat Tbk.
PT. Indosat, Tbk. Yang sebelumnya bernama PT. Indonesia Satellite Communication Tbk adalah peusahaan telekomunikasi kedua terbesar di Indonesia dan termasuk kedalam bentuk perusahaan Perseroan Terbatas (PT) karena kekayaan perusahaan terpisah dari kekayaan pribadi pemilik perusahaan PT. Indosat memiliki kekayaan sendiri atau dengan kata lain PT. Indosat. memiliki kekayaan, hak, dan kewajiban sendiri yang terpisah dari pemilik.

2.7 Analisis SWOT pada PT Indosat Tbk
Strength (S)
1.Pengalaman mengelola bisnis telekomunikasi internasional
2.Kekuatan manajemen dan budaya perusahaan
3.Produk dan jasa yang luas (banyak)
4.Kualitas produk dan jasa
5.Teknologi yang mutakhir pada peralatannya
6.Image perusahaan yang baik
7.Memiliki fasilitas yang lengkap dan baik untuk karyawan maupun pelanggan
8.Jaringan operasional didukun oleh kantor layanan galeri Indosat dan griya Indosat yang tersebar diseluruh Indonesia
9.Memiliki layanan purna jual yang dapat memenuhi permintaan pelanggan.
10.Memiliki kualitas dan kuatitas SDM yang baik.

Weaknesses (W)
1.    Rentannya likuiditas perusahaan akibat besarnya kewajiban yang dimilikinya
2.    Kurangnya kebiasaan bersaing secara ketat akibat kenikmatan hak duopoli yang dimilikinya
3.    Diversifikasi yang berlebihan seperti pada perusahaan anak
4.    Afiliasi yang kurang menguntungkan
5.    Traffic voice dan SMS yang sering penuh sehingga menyebabkan terjadinya error.

Opportunity (O)
1.Besarnya pasar domestik yang belum tergarap
2.Perluasan usaha baru yang melingkupi bisnis inti yang cukup menguntungkan
3.Bisnis telekomunikasi global yang cukup menjanjikan
4.Semakineningkatnyahubungan pelanggan maka akan memicu perusahaan untuk meningkatkan teknologi jaringan untuk para pelanggan sehingga lebih mempermudah hubungan perusahaaan dengan para pelanggan.
5.Memiliki hubungan pada tingkat internasional.
6.Masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang konsumtif dimana setiap individu tertarik untuk memcoba sesuatu yang baru dimana produk tsb mampu memenuhi kebutuhan mereka.

Threat (T)
1.Kompetisi global yang memasuki pasar domestic
2.Ancaman Masuknya Pendatang Baru
3.Ancaman dari barang atau jasa pengganti
4.Pesaing yang menawarkan harga produk yang lebih murah.


Kesimpulan
•Strategi yang tepat diperlukan dalam menghadapi persaingan yang sangat ketat dalam industri telekomunikasi, yang tingkat persaingannya tidak lagi domestik, tetapi bersifat internasional. 
•Indosat mempunyai kinerja yang cukup baik dalam menghasilkan keuntungan, namun mempunyai posisi yang rentan menyangkut likuiditasnya. 
•Krisis ekonomi yang melanda Indonesia mempunyai dampak yang cukup dirasakan oleh Indosat, walaupun tidak mempengaruhi kenaikan pendapatan namun mengalami penurunan.

Komentar

Postingan Populer